Thursday, May 5, 2011

Bisnis Online Dropshiping mudah dan Tak ada Ruginya

DROPSHIPPING, model bisnis baru di internet





Bisnis dropshipping memang bukan hal baru di blantika bisnis internet di Indonesia. Namun sebenarnya bagi kawula muda, pasti istilah ini masih terdengar asing. Kalau bagi eBay seller, ini mah udah biasa. Terbukti sudah banyak eBayer yang sukses dengan hanya berbisnis melalui dropshipping. Saya sendiri contohnya, lapak ebay saya di http://shop.ebay.com/rus.mini28/m.html semuanya memakai barang dropship dari China. Saking enaknya mengais rejeki di ebay, blog ini hampir gak terurus. Karena masih ada niat untuk berbagi ilmu untuk yang muda-muda, maka saya menulis artikel ini. Tapi mohon jangan nanya YM atau email saya hanya untuk minta diajari mulai dari nol ya, saya sangat sibuk berhubung juga seorang ibu rumah tangga yang ngurus 2 anak balita. Cari aja semua yang Anda perlu tau di om Google. Ada juga sih sebenarnya ebook yang khusus membahas tentang ebay dan dropshipping di RahasiaDropshipping.com tapi sayang sekarang ebooknya udah sold out, tp gak usah khawatir kok, pengelolanya Bro Misbah ada buat satu lagi situs, gratis malahan, yang membagikan 8 ebook dengan content yang berbobot, salah satunya menjadi eBay seller, silakan aja join di Produk Gratis">produkgratis.com



Apa itu dropshipping?

Dropshipping dapat saya definisikan sebagai : menjual barang orang lain (dropshipper) namun kita tidak perlu membayar terlebih dahulu, tidak perlu menproduksi, tidak perlu stok gudang dan tidak perlu MENGIRIM BARANG tersebut. Jadi hampir sama dengan MAKELAR.

Tugas Anda adalah mencari barang dari toko online atau membuat desain (desain kaos, mug, mouse pad) lalu menawarkan (melisting) di tempat jual beli seperti eBay.com, blog sendiri ataupun forum lainnya. Ketika ada order dari listing (daftar produk) Anda, maka Anda tinggal mengorder ke toko online yang menerapkan sistem dropshipping tersebut (Dropshipper).

SKEMA

Pembeli –> order -> mengirim uang sejumlah X–> Anda –> order -> mengirim uang sejumlah Y ke Dropshipper –> Barang jadi dan dikirim ke pembeli oleh Dropshipper –> pembeli memberi laporan kepada Anda atas barang yg diterimanya tanpa tahu bahwa sebenarnya Dropshipper Andalah yang mengirimkannya.

Jadi kemungkinan besar Anda tidak pernah menyentuh barang yang Anda tawarkan sendiri. Selisih uang antara X dan Y adalah keuntungan yang bisa Anda simpan sendiri. Keuntungan Anda itu tidak dibatasi oleh dropshipper Anda, Anda boleh menentukan harga X sesuka hati Anda kepada konsumen Anda, yah tentu saja harganya yang masuk akallah supaya bisa bersaing dan laku di pasaran. :beer:

Namun, pada kenyataannya ada saja masalah yang dihadapi ketika menjalani bisnis seperti ini. Seperti misal :

1. Barang tidak diterima oleh pembeli (padahal ada tracking numbernya).

2. Toko online ada bencana di daerahnya sehingga tidak bisa menproduksi dan mengirim barang/komunikasi terganggu.

3. Pembeli melakukan kecurangan dengan mengatakan bahwa barang diterima tidak sesuai pesanan sehingga dia minta REFUND / pengembalian uang.












Secara ringkas, syarat yang Anda butuhkan untuk melakukan bisnis dropshipping adalah:

1. Akun Paypal, registrasinya di PayPal.com

2. Verifikasi Paypal Anda dengan menggunakan kartu kredit asli. Saya secara pribadi tidak menyarankan memakai VCC (virtual kartu kredit) karena ada kemungkinan kena tipu oleh penjual VCCnya, akun Paypal kena limit dsb.

3. Koneksi internet yang stabil, saya sarankan minimal pakai speedy yang semi unlimited.

4. Pengetahuan bahasa Inggris, sedikit ilmu HTML, dan kemauan untuk melakukan survei sendiri mengenai produk-produk yang bisa laku di pasaran (juga mau baca lah, kalo gak percuma dikasi ebook gratis sekalipun).

Keuntungan memakai sistem dropshipping:

1. Tidak memerlukan modal untuk membeli barang terlebih dahulu. Kita kan nerima duit dulu dari buyer baru kita pakai duit tersebut tuk mesan lagi ke dropshipper. Perantara abis kan? Duit cuma lewat tangan (baca: PayPal).

2. Tidak perlu stok barang. Mana nanti ada kemungkinan barang gak laku pulak, membusuk di gudang. hehehe.. Just buy as you success to sale out.

3. Tidak perlu repot memikirkan pengiriman, ongkir, dll.

4. Tidak perlu mendokumentasikan gambar produk dan deskripsi produk. Cukup copy paste aja dari halaman produk yang ditawarkan dropshipper, dan diletakkan di halaman jualan Anda. Paling-paling kemampuan mengedit foto dengan sotosop (baca: Photoshop) dan ilmu HTML aja yang diperlukan di sini.

5. Bila Anda beli banyak (baca: laku banyak per itemnya), Anda bisa dapat harga diskon lebih besar. Ada pula dropshipper yang memakai sistem poin setiap kali Anda order, dan poin yang terkumpul ini bisa dipakai sebagai cash back untuk orderan selanjutnya.

6. Tersebar pula kupon diskon untuk masing-masing dropshipper (tiap dropshipper beda ya aturannya) di internet. Anda bisa gunakan kode kupon diskon ini pada saat Anda mengorder ke dropshipper. Biasanya diskonnya antara 2%-10%. Situs yang menyediakan kupon diskon untuk setiap online shop yang bertebaran di internet itu adalah Retailmenot.com

7. Setiap dropshipper ada pula yang menawarkan sistem affiliate. Wah wah uda dapet untung dari sistem dropshipping ada pula affiliatenya. Sekali mendayung dua tiga pulau terlewati kan?

Nah.. di bawah ini kurasa yang paling ditunggu-tunggu pembaca artikel ini, yaitu daftar dropshipper yang trusted, semuanya dari China ya:

1. Focalprice.com



2. Lightake.com



3. DealExtreme.com




4. Suntekstore.com




5. Tomtop.com




Temukan kupon diskon fantastis di halaman facebook Tomtop. Gunakan sebelum Anda membayar order Anda.

6. BuyInCoins.com





Khusus untuk buyincoins, bila Anda memasukkan kata liemeini sebagai recommender Anda pada saat check out orderan pertama, Anda akan mendapatkan diskon 5% untuk order pertama Anda. DAN MASUKKAN LAGI KATA 10%eBay110 di bagian coupon code, tambah lagi diskon 10%. Jadi total 15% diskon. Menggiurkan!










Dropshipper no.1 sampai 6 ini tidak memungut biaya sepeserpun untuk menggunakan sistem dropshippingnya, ongkir ke seluruh dunia juga FREE alias nepuk dada bagi si buyer.

7. ArtsNow.com



Dropshipper no. 7 ini memungut biaya $19.95/bulan untuk memakai sistem dropshippingnya, sementara ongkir ke seluruh dunia masih FREE juga. GRATIS DROPSHIPPING FEE PADA BULAN PERTAMA DAN BONUS LARGE MOUSEPAD 1 pc.

Semua dropshipper di atas sudah saya tes kirim ke alamat rumah saya, juga pernah saya gunakan untuk mengais rejeki di eBay. Makanya saya recommended banget.

No comments:

Post a Comment

Copyright Text